Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Ganti Bearing Roda Depan Kijang Kapsul, Mudah dengan Alat Sederhana dan Bisa Dikerjakan Sendiri

Cara Ganti Bearing Roda Depan Kijang Kapsul, Mudah dan Bisa Dikerjakan Sendiri 



Kijang kapsul saat ini sudah termasuk dalam kategori mobil generasi tua. meski begitu, model dan performa mesinnya yang masih handal,menjadikan mobil ini masih banyak diminati masyarakat. 


Layaknya mobil tua, tentunya perlu perawatan yang lebih dari pemilik kendaraan. karena, bisa dimungkinkan banyak sekali part-part mobil yang sudah mulai aus termakan usia dan disebabkan oleh pemakaian yang mencapai ribuan kilometer. 


Salah satu masalah yang mungkin timbul dari kijang kapsul yang bisa muncul adalah bearing roda depan yang sudah aus dan perlu diganti. hal ini perlu segera mendapat perhatian karena berpengaruh terhadap keselamatan berkendara. Cek segera kondisi bearing roda mobil kijang kapsul anda, apakah masih bagus atau memang sudah harus diganti. Sebab, jika memang sudah terjadi keausan sebaiknya segera diganti, untuk menghindari "ambrol" di jalan, dan ini lebih menyulitkan anda.


Sebelum kita membahas bagaimana cara mengganti bearing roda depan mobil kijang kapsul, kita akan jelaskan bagaimana cara mendeteksi kondisi bearing roda sudah aus dan waktunya untuk dilakukan pengantian.


Cara Mengecek Kondisi Bearing Roda Depan Kijang Kapsul

Untuk mengecek kondisi bearing atau yang biasa disebut klaher/klaker, bisa dilakukan dengan cara yang sederhana. ada beberapa indikator yang bisa digunakan sebagai penanda bahwa kondisi sebuah bearing sudah mengalami ke-kocak-an. adapun cara-caranya bisa dilakukan seperti ini:


1. Tanda Pertama Terdengar Dengung Di bagian Depan Mobil. Jika saat dikendarai anda mendengar suara mendengung yang keras dari bagian depan mobil, terdengar keras hingga bergemuruh bagian kabin mobil, anda harus segera tanggap. Ini bisa jadi sinyal bahwa klaker roda depan mobil anda sudah mulai aus. biasanya suara ini aan diikuti dengan suara berisik jika melewati jalan yang tidak mulus. 


2. Cara memastikan bearing sudah rusak, anda dongkrak bagian roda depan mobil. Setelah posisi roda tergantung, cek dulu kondisi ban. apakah ada benjolan atau robekan, yang bisa juga menyebabkan suara gemuruh. jika dipastikan kondisi ban masih bagus, lakukan cara pengecekan selanjutnya. Anda putar roda, dan pegang bagian shockbreaker. Jika saat roda berputar terdengar gemuruh dan terdapat getaran keras yang terasa di bagian sockbreaker yang dipegang, bisa dipastikan bearing roda tersebut sudah mulai rusak. getaran yang tersalur ke shockbreaker merupakan indikasi getaran keras dari beraing roda yang sudah mulai kasar. Trik ini adalah cara paling efektif dan mudah dilakukan. 


Cara Mengganti Bearing Roda Langkah Demi Langkah

Setelah memastikan bahwa kondisi bearing telah rusak dan waktunya dilakukan penggantian. Anda bisa melakukan penggantian sendiri dengan cara mudah dan alat alat sederhana. untuk langkah-langkahnya bisa simak dibawah ini:


1. Lepaskan roda dengan membuka 4 baut roda dengan kunci roda.


2. Lepaskan Baut tromol yang terhubung dengan piringan cakram rem bagian depan dengan kunci shock 14 mm. untuk melepaskan baut ini, gunakan besi yang diganjalkan pada salah satu baut roda, sehingga anda bisa lebih mudah untuk membuka baut-baut tromol. 


3. Buka Tutup As, Gunakan Obeng Pipih untuk mencukil, tutup samping as roda ini. setelah terbuka, lepaskan kancing luar dengan menggunkan Tang pembuka kancing. dan kendurkan mur As roda dengan Kunci 30 atau kunci inggris. Ketuk Tromol dengan pahat hingga terlepas, dan Lepaskan Bearing sisi bagian luar. 


4. Lepas dan ambil tromol. Kini kita siapkan pahat dan palu sebagai alat untuk melepaskan bearing roda bagian dalam. Posisikan Tromol bagain luar menghadap keatas. dari lubang as, cari celah celah antara bearing sebagai tempat untuk mendorong bearing keluar dengan memukul mukul menggunakan pahat. 


5. Setelah Bearing terlepas, sebelum diganti dengan bearng baru jangan lupa berikan grease secukupnya ke lubang asa tempat memasukan bearing baru.  pasang bearing baru, untuk memastikan klaker ini masuk sepenuhnya gunakan bearing lama sebagai pendorong dengan ditumpuk diabagian atasnya, kemudain anda pukul pelan pelan agar bearing baru yang didalam benar benar masuk sepenuhnya ke bagian dalam. 


6. Pasang kembali pengancing Bearing bagian dalam. dan anda mulai lakukan pemasangan kembali tromol ke as roda depan. Ulangi pemasangan sesuai urutan saat melepaskan tadi. pasang bearing bagian luar, agar tromol bisa presisi. Kencangkan dengan kunci Inggris, jangan lupa pasang kembali kancing bearing, untuk menjaga bearing tidak lepas. kemudian mulai baut kembali 4 baut tromol. dan diselesaikan dengan pemasangan kembali roda depan. 


Jika anda masih bingung dan belum memiliki gambaran dari langkah langkah diatas anda bisa menyaksikan video tutorialnya di bawah ini:




Demikian Langkah langkah mudah yang bisa anda lakukan untuk mengganti bearing roda depan mobil kijang anda. pastikan setiap melakukan pembongkaran baian kendaraan untuk menggutamakan keamanan dan keselamatan diri anda. jika anda merasa cara ni terlalu sulit untuk anda lakukan sebaiknya, jika telah berhasil memastikan kondisi bearing anda dengan cara di atas, segera bawa mobil anda ke bengkel langganan dan biarkan teknisi bengkel yang sudah berpengalaman untuk melakukan pekerjaan penggantian bearing roda anda.